Rory McIlroy: Tiger Woods Segera Tinggalkan Rumah Sakit

, Jakarta – Tiger Woods akan segera dipulangkan dari rumah sakit untuk mengawali pemulihan setelah mengalami cedera berat akibat kecelakaan mobil bulan lalu. Hal itu disampaikan pegolf Irlandia Utara Rory McIlroy selama ini terus menjalin kontak dengan Tiger Woods.

McIlroy yang berperingkat 11 dunia menyampaikan kabar terbaru soal Woods saat berbicara lewat video call bersama pengasuh acara “Tonight Show” Jimmy Fallon yang mengudara Selasa malam.

“Saya berbicara sebentar dengan dia,” kata Rory McIlroy dari Ponte Vedra Beach, Florida, di mana dia menjadi juara bertahan dalam Players Championship pekan ini. “Dia sudah membaik. Saya kira semua orang menghubungi dia.”

“Semoga jika segalanya akan membaik pekan depan atau dengan begitu dia bisa pulang ke rumah dan mengawali pemulihan di rumah yang akan baik bagi dia. Melihat anak-anaknya, melihat keluarganya,” kata McIlroy seperti dikutip Reuters.

SUV mewah Genesis GV80 yang dikendarai Tiger Woods berbelok melintasi jalur yang berlawanan lalu menabrak marka jalan dan mobil berguling beberapa kali pada Selasa, 23 Februari 2021.

“Tetapi ya dia membaik dan saya kira pada titik ini semua dari kita mendoakan dia agar cepat sembuh,” kata sang juara turnamen besar empat kali.

McIlroy mengaku dikirim pesan teks oleh Woods menjelang babak final turnamen golf Arnold Palmer Invitational di Bay Hill, Orlando, pekan lalu.

“Dia mengirimkan pesan teks kepada saya berisi dorongan sebelum babak final di Bay Hill pada Minggu dan segalanya tak berjalan sesuai rencana dan dia menjadi orang pertama yang mengirimkan pesan teks kepada saya menanyakan ‘apa sedang terjadi di sana'”, kata McIlroy. 

“Jadi sekalipun dari ranjang rumah sakit dia masih memberi semangat kepada saya.”

Baca Juga: Darren Fletcher Jadi Direktur Teknik Manchester United

Tiger Woods dibawa ke rumah sakit Los Angeles dua pekan lalu setelah tak bisa mengendalikan kendaraan yang dia kemudikan.


  • Tiger Woods
  • Golf
  • Rory McIlroy
  • Berita Olahraga
  • Berita Terkini


  •  




     

    Lihat Juga






    Terkait

  • Berita Liga Inggris: Darren Fletcher Jadi Direktur Teknik Manchester United

    48 menit lalu

  • PSG vs Barcelona: Mauricio Pochettino Antisipasi Efek Joan Laporta

    15 jam lalu

  • Tenis Dunia: Roger Federer Target Medali Ketiga di Olimpiade Tokyo 2021

    16 jam lalu

  • Industri eSports Diprediksi Menembus Angka Rp 14,4 Triliun pada 2021

    17 jam lalu

  • Rekomendasi

  • Tinju: Keith Thurman Sebut Mayweather vs Logan Paul Seperti Pertunjukan Sirkus

    15 jam lalu

  • Lima Fakta Terkait Mantan Atlet Voli Putri Aprilia Manganang

    19 jam lalu

  • Aprilia Manganang Menjadi Laki-laki, Begini Nasibnya Sebagai Prajurit TNI

    1 hari lalu

  • Aprilia Manganang Menjadi Laki-laki, Begini Nasibnya Sebagai Prajurit TNI

    1 hari lalu

  • Foto

  • Potret Cantik Benedetta Quagli, Pacar Bintang Juve Federico Chiesa

    7 jam lalu

  • Tim Aston Martin, Vettel dan Lance Yakin Tembus 3 Besar di Formula 1 2021

    6 hari lalu

  • Livery Keren Mobil Formula 1 Tim Alpine A521 dengan Balutan Warna Biru

    7 hari lalu

  • Wajah Baru W12, Mobil Terbaru Mercedes untuk Formula 1 2021

    7 hari lalu

  • Video

  • Aprilia Manganang Berubah Status Jadi Laki-laki, Ini Nasibnya di TNI

    22 jam lalu

  • Melihat Kondisi Terkini Pembangunan Sirkuit Mandalika

    23 jam lalu

  • Momen Dwyane Wade Main Golf Bareng Tiger Woods, Sehari Sebelum Kecelakaan

    14 hari lalu

  • Video Viral Petarung MMA Muslim Rusia Shamil Musaev Mengamuk usai Bertanding

    35 hari lalu